Apa itu PHBS? (AKSI BERGIZI Di Sekolah) SMKN 5 Tangerang Selatan

apa itu PHBS?
PHBS itu Perilaku Hidup Bersih dan Sehat. PHBS adalah semua perilaku kesehatan yang dilakukan atas kesadaran diri dan masyarakat lingkungan sekitar. Di SMKN 5 Tangerang Selatan menyelenggarakan sebuah kegiatan dengan petugas Puskesmas Pondok Benda untuk bersama-sama mengikuti program "Aksi Bergizi" dengan seminar bertema PHBS dan Pentingnya meminum obat tambah darah.

ada beberapa langkah dalam phbs

1) Mencuci tangan dengan sabun dan
air mengalir.
2) Menjaga Toilet dan kebersihan jamban,
karena kira sering menggunakannya harus selalu dijaga kebersihannya.
3) Mengonsumsi makanan dan jajanan sehat, kalau dikantin sekolah kita juga harus milih mana yang bergizi dan kurang bergizi, memilih makanan yg memiliki karbohidrat, protein, mineral agar gizi didalam tubuh tercukupi.
4) Menjaga kesehatan Jasmani, Olahraga yang teratur minimal 3x dalam seminggu, Tidak merokok, Pentingnya minum tablet tambah darah.

Kegiatan PHBS disekolah ini sangat berpengaruh untuk menjaga gizi seimbang bukan hanya gizi kebersihan lingkungan kita harus diperhatikan. Diadakannya makan bersama dan minum tablet tambah darah (bagi siswi perempuan) hal ini harus dibiasakan khususnya siswi SMKN 5 Tangerang Selatan agar tidak ada siswi yang anemia.

Leave a Comment